LENSARIAUNEWS.COM/Bagansiapiapi ,Rohil-Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Rokan Hilir (Rohil) gelar diskusi dengan tema Forum Group Discusion (FGD) serta halal bihalal bersama pengurus dan Pimpinan Cabang Olahraga (Cabor). Kegiatan dipusatkan disalah satu ruang aula hotel dibagansiapiapi, Senin (06/05/2024).
“Peran KONI dalam pembinaan olahraga di Kabupaten untuk meraih prestasi emas pada penyelenggaraaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Riau tahun 2026 di Kota Dumai dan Kabupaten Siak yang pastinya tidak terlepas dari dukungan dan peran serta dari para cabor. “kata Ketua Umum (Ketum) Koni Rohil, Samsuri SH, MSi saat memberikan kata sambutannya dalam acara tersebut.
Dalam hal ini, Samsuri sendiri optimis Rohil akan berperan unggul meraih prestasi dan masuk enam (6) besar di Porprov Riau di Kota Dumai dan Kabupaten Siak 2026 mendatang. Hal itu disebutnya tidak muluk- muluk, karena ia melihat secara realistis dari sumbangan medali dari para atlit yang pernah ada.
“Target saya enam besar, saya berharap kita saling berbenah diri, dalam artian cabor -cabor yang ada wajib meningkatkan prestasi dan apa yang perlu dipersiapkan dari sekarang. “Kata Samsuri.
Untuk diketahui, bawa saat ini Rohil punya atlit Tenis yang mewakili Riau untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) ttidak hanya itu masih banyak lagi atlit-atlit yang lain salah satu contohnya seperti tarung drajat putri dan lainnya.
“Dengan banyaknya potensi atlit yang kita punya hari ini, Rohil tidak boleh lagi dipandag sebelah mata. “tegas Samsuri.
Daam hal itu, Orang nomor satu di KONI Rohil ini juga mengingatkan kepada semua pengurus bahwa sasaran utama kepengurusan KONI adalah bagaimana menyatukan persepdi silaturahmi, bahwa KONI dan Cabor saat ini solit dalam kepengurusannya.
Ditempat yang sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Rohil Fauzi Efrizal S,Sos,M,si, yang turut hadir dalam giat diskusi dan halal bihalal idulfitri tersebut mengatakan dalam sambutannya, bahwa ia sangat yakin dan percaya KONI mampu menjemput prestasi yang terbaik di ajang porprov 2026 di Dumai dan Siak.
“Target saya 3 besar “kata Sekda Rohil, Fauzi, yang aminkan dengan disertai tepuk tangan peserta yang hadir. “Saya yakin dan percaya kita mampu, jangan saling menjelekkan didalam pesta olahraga ini nanti kita harus saling suport, kalau perlu untuk latihan kita bayar pelatih dari luar, “ujarnya optimis.
Sekda Rohil juga sempat memberikan semangat, kata dia jangan belum tampil mental sudah jatuh. Ia juga meminta agar pengurus KONI dan Cabor tidak terkotak -kotak.
“coba kita ramu, kita seting sehingga bisa baik bersama, mari kita awali dengan rasa kompak dan rasa korsa, kalau ada prestasi yang menojol kita kasi uang. Jangan sampai nanti sudah prestasi tapi malah diabaikan, selain kompak dan kebersamaan yang perlu kita pupuk bersama adalh harus transparan. “pungkasnya.
(Rilis)